ACEH SELATAN – Tim Aswas/Dalwas Sinteldam IM melaksanakan pemeriksaan produk bidang Intel Pam serta pengecekan urine personil dalam rangka Sosialisasi Penyuluhan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) TW- IV 2019 , di Aula Makodim 0107/Asel, Desa Lhok Bengkuang Kecamatan Tapaktuan Kabupaten Aceh Selatan. Sabtu (23/11/2019).
Hadir dalam kegiatan P4GN sekaligus Tes Urine antara lain, Asintel Kasdam IM Kolonel Inf Azwar Usman, S.H. yang di dampingi langsung oleh Dandim 0107/Asel Letkol Inf R Sulistiya Herlambang HB serta Perwira Staf, Danramil Jajaran, sekaligus dihadiri dua satuan teritorial yaitu Kodim 0107/Aceh Selatan, Kodim 0110/Abdya serta anggota dan PNS Kodim 0107/Asel.
Dalam kata sambutan Dandim 0107/Aceh Selatan mengucapkan selamat datang kepada Asintel Kasdam IM Kolonel Inf Azwar Usman, S. H. beserta rombongan yang telah hadir di Kodim 0107/Aceh Selatan.
Lebih lanjut Dandim mengatakan Kita terus bekerja sama dengan Polri juga sudah sering melakukan sosialisasi maupun melaksanakan patroli bersama-sama dengan unsur kepolisian untuk langsung mencegah peredaran narkoba yang ada di wilayah Kabupaten Aceh Selatan.
“Alhamdulillah sampai dengan saat ini tidak ada anggota yang terindikasi menggunakan Narkoba hanya memang kalau generasi muda yang ada di wilayah Aceh Selatan dari tahun ke tahun mengalami peningkatan kami melihat data dari kepolisian dari berbagai kasus yang ada yang menimpa masyarakat Aceh Selatan ini banyak generasi muda yang sudah terindikasi menggunakan Narkoba dan ini menjadi tantangan bagi kita sebagai aparat kewilayahan” ujar Dandim
“Saya sendiri sudah perintah Babinsa dijajaran untuk bisa melakukan pencegahan dan terus melakukan sosialisasi jangan sampai anak-anak atau generasi muda Aceh Selatan ini nanti masa depannya semakin hancur karena hanya terpengaruh Narkoba” ungkap Dandim
“Dengan harapan melalui kegiatan P4GN ini para anggota khususnya jajaran Kodim 0107/Asel tidak ada lagi yang terlibat dengan narkoba, oleh karena itu mari kita bantu Pemerintah, Kepolisian dan BNN dalam memberantas peredaran Narkoba yang ada di sekeliling kita,” terang Dandim
Sementara itu dilain sisi Asintel Kasdam IM Kolonel Inf Azwar Usman, S. H. dalam sambutannya mengatakan “Kegiatan P4GN akan terus kita lakukan secara rutin guna mencegah agar para anggota khususnya Kodim 0107/Aceh Selatan tidak coba-coba memakai narkoba apa lagi terlibat menjadi peredaran gelap Narkoba jenis apapun, Karena sudah jelas penekanan dari Pimpinan terhadap seluruh anggota, agar tidak main-main dengan Narkoba” tegas Asintel Kasdam IM
Kegiatan ini merupakan kegiatan program Tim Aswas/Dalwas Sinteldam IM untuk mendatangi satuan-satuan bawah untuk melaksanakan pemeriksaan produk bidang Intel Pam serta pengecekan urine personil dalam kegiatan (P4GN) TW- IV 2019 , karena kegiatan ini biasa kita laksanakan atas dasar perintah dari Panglima Kodam Iskandar Muda yang bertujuan untuk meminimalisir anggota khususnya jajaran Kodim 0107/Asel agar tidak terlibat baik itu pengguna/pada, bahkan menjadi Pengedar Narkotika” imbuh Asintel Kasdam IM
kegiatan P4GN pada pagi hari ini di Kodim 0107/Aceh Selatan adalah satuan yang sudah kesekian kali kita datangi, kita kunjungi sebenarnya bukan untuk apa-apa ataupun bukan untuk mencari-cari kesalahan anggota, karenanya saya datang dengan para staf saya ini dalam rangka melaksanakan tugas kemudian dalam rangka kepedulian perhatian kita kepada jajaran Kodam IM.
Anggota semua adalah dibawah komando Kodam Iskandar Muda, untuk apa saya datang kesini Agar nama baik Kodam IM ini tidak dicoret maupun dirusak oleh oknum-oknum TNI khususnya Kodim 0107/Aceg Selatan.
“Agar eksistensi Kodam Iskandar Muda di masyarakat itu tidak di rusak ataupun eksistensinya meningkat dari waktu ke waktu sehingga tugas fungsi TNI di masyarakat semakin hari dari waktu kewaktu semakin melekat dihati masyarakat semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat banyak”tutup Asintel Kasdam IM
Mari kita sama-sama menghindari dan menjaga nama baik satuan dan diri pribadi maupun keluarga kita dari bahayanya Narkoba, Dalam kegiatan tes Urine kali ini tidak ada satupun personil TNI maupun PNS Kodim 0107/Aceh Selatan yang terindikasi oleh Narkoba, hingga pukul 11.20 WIB dan selesai dalam keadaan aman dan lancar.