Ratusan Warga Padati Lokasi Pengobatan Massal Opster TNI Kecamatan Samadua

ACEH SELATAN – Ratusan warga dari berbagai kecamatan di Kabupaten Aceh Selatan memadati lokasi pengobatan massal kegiatan Operasi Teritorial (Opster) TNI Tahun 2019 di wilayah Kodim 0107/Aceh Selatan. (04/07/2019)

Pengobatan massal tersebut berlangsung seusai acara pembukaan Opster oleh Pangdam IM Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko di Lapangan Bola Gema, Kecamatan Samadua Rabu kemarin.

Dibawah tenda yang terletak disisi timur lapangan bola, warga rela antri untuk diperiksa kesehatan oleh tim medis yang dilengkapi dengan peralatan medis dan obat – obatan.

Kegiatan pengobatan massal itu ditinjau langsung oleh Pangdam IM bersama Wakil Bupati Aceh Selatan Tgk Amran, dan unsur Forkopimda.

Dalam peninjauan Pangdam IM Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko ke tenda pengobatan massal dan Wabup Tgk Amran menyempatkan diri memeriksa tensi darahnya kepada tim medis.

Saat memeriksa tensi darahnya, Wabup turut didampingi Pangdam IM dan Forkopimda. Hasil pemeriksaan tim medis, tensi darah orang nomor dua di Aceh Selatan itu normal.

Sontak saja, Pangdam IM Mayjen TNI Teguh Arief Indratmoko langsung mengacungkan jempol ke arah Wabup Tgk Amran. Acungan jempol Pangdam IM menandakan kesehatan Wabup baik – baik saja.

Wabup Tgk Amran kepada wartawan mengatakan, Pemkab Aceh Selatan sangat mendukung kegiatan Opster TNI ini, karena sangat bermanfaat untuk masyarakat.

“Kami selaku pemerintah Aceh Selatan mengucapkan terima kasih kepada TNI yang telah membatu masyarakat dan meningkatkan pembangunan daerah,” ucapnya [humas]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *