ACEH SELATAN – Wakil Bupati Aceh Selatan Tgk Amran melepas ratusan reider Kota Naga Trial Advanture (KONATA III) didamping Komandan Kodim 0107/Aceh Selatan Letnan Kolonel Inf R. Sulistiya Herlambang HB, Kapolres Aceh Selatan AKBP Sadsono, ST, Komandan Batalion Raider Khusus 115/ML Letnan kolonel Inf Tedi Sofian, Kajari, Serta Sekda Aceh Selatan. Sabtu (07/12/2019)
Kegiatan tersebut juga berhadir Pejabat dari Polda Aceh, Kapolres Abdya dan Kadispora Aceh Selatan serta ratusan para reider dari luar Kabupaten Aceh Selatan.
Dalam kata sambutannya Wabub Aceh Selatan Tgk Amran menyampaikan semua peserta yang ikut hari ini adalah orang orang memiliki badan yang sehat mempunyai jiwa yang sehat.
“Dalam jiwa yang sehat badan yang sehat dengan tidak mengkonsumsi narkoba” Ujar Tgk Amran
Selanjutnya Dandim Aceh Selatan Letnan Kolonel Inf R. Sulistiya Herlambang HB secara terpisah mengakatan, kegiatan KONATA III itu sebagai sarana menyambung tali silaturrahmi, terjalinnya kebersaman dan kekompakan antara peserta dari Aceh Selatan dan dari luar Aceh Selatan.
“Kita jadikan Ajang Konata III sebagai sarana silahturami antar sesama, dengan kegiatan ini juga kita dapat lebih menumbuhkan rasa kebersamaan kekompakan” pungkas Dandim
Komandan Kodim juga berpesan agar para reider mengutamakan keselamatan dalam mengikuti ajang tersebut, ia berharap kegiatan KONATA III dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kabupaten Aceh Selatan ke-74 berjalan dengan aman dan lancar.