ACEH SELATAN – Kopda Sulomo Babinsa Posramil 11/Kluet Tengah Kodim 0107/Aceh Selatan dampingi petani Desa Malaka Kecamatan Kluet Tengah Kabupaten Aceh Selatan menanam padi. Sabtu (29/02/2020)
Sebagai ujung tombak satuan, tentunya seorang Babinsa sudah dibekali kemampuan teritorail dalam melaksanakan tugas-tugas pokok dalam menyiapkan pertahanan darat. Selain itu juga, Babinsa juga dibekali kemampuan dalam penguasaan wilayah, geografi, demokrasi dan Komunikasi Sosial.
Terlepas dari tugas-tugas pokoknya tersebut, Babinsa juga ikut berperan aktif dalam mendukung program Pemerintah Daerah dalam membangun Bangsa, Babinsa ikut berperan aktif mendukung Pemerintah dalam mensukses dan mencapai mempertahan program ketahan Pangan.
Bekerja sama dengan Kementrian Pertanian, peran TNI dilapangan telah terbukti mampu membawa Indonesia sukses dalam mencapai Ketahan Panganan Nasional.
Kendati demikian, TNI AD melalui satuan teritorialnya tidak berhenti dengan apa yang telah dicapai tersebut. Faktanya, para Babinsa masih gencar melaksanakan pendampingan terhadap petani, termasuk di jajaran Kodim 0107/Aceh Selatan.
“Saat ini, masa tanam sudah dimulai termasuk di kluet tengah, untuk itu kami sabagai pengisi kekosongan dari PPL dan BPP melakukan pendampingan petani desa binaannya” kata Kopda Sulomo
Keberadaan Kopda Sulomo di lahan sawah tersebut tidak lain dan tidak bukan untuk memberikan motivator, pasilitator serta inovator terhadap petani Desa Malaka Kluet Tengah.
“Memang terkadang harus begemelut didalam lumpur bersama petani, akan tetapi ini kami lakukan demi kemakmuran masyarakat itu sendiri” ucapnya lagi
Selanjutnya, Kopda Sulomo juga menyampaikan, dalam melakukan pendampingan terhadap petani ini, tidak lepas dari koordinasi dengan pihak terkait yaitu Dinas Pertanian Aceh Selatan melalui PPL, BPP dan manteri tani.